Sabtu, 02 Februari 2013

Tanaman/Tumbuhan untuk Penyembuhan Penyakit

Tanaman obat (sayur-sayuran,tumbuh-tumbuhan,rerumputan,dan umbi-umbian)terdiri atas bahan yang memiliki komposisi kaya akan vitamin,zat asam,mineral,dan materi zat-zat alami yang dapat diserap tubuh dengan mudah.Tanaman obat juga mencakup unsur-unsur non logam (oksigen,kaporit,yodium,posfor,selenium,natrium,karbon) dan logam(kalsium,magnesium,zat besi, kobalt).
Banyak penyakit cukup populer yang memilki hubungan kuat dengan kekurangan materi zat-zat penting tersebut.Contohnya peradangan sendi disebabkan kekurangan magnesium.Kelelahan tubuh disebabkan kekurangan zat tembaga dan perak.Kekurangan zat seng dapat menyebabkan rambut rontok dan menipis.Pada beberapa fase,kekurangan zat seng dapat menyebabkan postur tubuh menciut.
Tidak adanya keseimbangan antara unsur zat besi,tembaga ,dan seng dapat menyebabkan anemia.Jadi,mengkonsumsi sayur-sayuran secara alami termasuk cara yang sangat bagus untuk menghindari berbagai kelemahan tubuh,karena tanaman mengandung semua unsur tersebut di atas dalam takaran yang seimbang.Ditambah lagi adanya zat warna yang merupakan zat anti oksidan yang berfungsi melawan kanker,daya kekebalan tubuh,pembunuh bakteri,jamur,dan virus.Oleh karena itu zat warna pada tanaman sayur-sayuran merupakan perlindungan yang paling tepat untuk menutupi selaput lendir.
Pada masa penyembuhan,tumbuhan pun dapat menguatkan tubuh dengan cara memberikan gizi yang sebanding dengan materi zat-zat pokok dalam tubuh kita.Sebab, secara alami tumbuhan memiliki kandungan materi zat-zat pokok tersebut.Tanaman dapat digunakan untuk terapi penyembuhan dengan berbagai cara,antara lain sebagai berikut ;

  1. Beberapa tumbuhan(contohnya mentimun) berpotensi memulihkan tubuh dari suhu panas yang ditimbulkan oleh penyakit yang dapat mengakibatkan gejala-gejala penyakit.Potensi itu disebabkan tumbuhan mengandung komposisi yang mampu menghilangkan suhu panas melalui saluran kencing.
  2. Beberapa tumbuhan berpotensi menggairahkan tubuh secara umum.Semua itu dapat dilakukan melalui peningkatan aktivitas hormon serta tugas organ dan saraf-saraf tubuh.
  3. Sebagian tumbuhan berpotensi menambah kadar zat simpanan tubuh yang terdiri atas vitamin dan bahan-bahan pokok yang diperlukan tubuh untuk berbagai proses pembentukan dan penghancuran.
  4. Potensi sebagian tumbuhan adalah melawan pengaruh bakteri dan zat perusak.Potensi yang lain adalah membantu tubuh terbebas dari bakteri-bakteri dan mempermudah penyerapan bahan-bahan aktif yang terkandung dalam tumbuhan tersebut.Daya lawan tersebut memudahkan pemberian pertolongan siaga dan pemberian perlawanan tiba-tiba terhadap bakteri-bakteri tersebut.

Tidak ada komentar: